RRQ Hoshi Tanding Malam Ini di MSC 2025! Catat Jadwal Lengkap dan Cara Nontonnya

RRQ Hoshi
Sumber :
  • Antara

Indonesia mengirim dua tim terbaiknya di MSC 2025: ONIC ID dan RRQ Hoshi. ONIC sudah mengawali langkah dengan kemenangan, dan malam ini menjadi giliran RRQ untuk membuktikan.

Persaingan di Grup B sendiri tidak kalah sengit, dengan kehadiran tim-tim kuat dari berbagai wilayah seperti Turki, Malaysia, hingga Singapura. Setiap pertandingan bisa menjadi penentu hidup dan mati.

Cara Nonton MSC 2025

Bagi pecinta esports di Indonesia yang ingin menyaksikan aksi para pemain favoritnya, seluruh pertandingan MSC 2025 bisa ditonton melalui:

Live streaming di YouTube Mobile Legends: Bang Bang

Juga tersedia di platform TikTok MLBB, serta layanan siaran ulang di beberapa kanal mitra resmi Moonton.

Jangan lupa pasang alarm, terutama untuk pertandingan RRQ Hoshi vs Area 77 pukul 20.00 WIB, karena laga ini bisa menjadi momen penentu nasib RRQ di turnamen ini.