Bikin Tone Foto Makin Estetik Pakai Expert RAW di Galaxy S25 Edge, Ini Tipsnya!

Fitur Expert RAW di Galaxy S25 Edge/ilustrasi foto/kamera
Sumber :
  • Istimewa

  1. Buka aplikasi kamera Galaxy S25 Edge
  2. Pilih mode Expert RAW
  3. Atur parameter seperti ISO, white balance, dan exposure sesuai suasana yang kamu inginkan
  4. Jepret dan simpan hasilnya dalam format RAW
  5. Lanjutkan proses editing di HP kamu atau aplikasi favorit seperti Lightroom

Dengan begitu, kamu bebas melakukan color grading sesuai estetika pribadi, entah itu warm tone, pastel, moody, atau cerah kekinian. Tone kamu akan terlihat beda dan nggak pasaran, ini jadi nilai plus buat konten kamu biar mudah dikenali.

Hasil Foto Tetap Tajam Saat Diedit

Karena resolusi kameranya mencapai 200 MP, hasil foto dari Galaxy S25 Edge tetap tajam walau kamu edit berkali-kali. Bahkan saat kamu crop untuk feed Instagram atau ubah ke format story, detail gambarnya tetap terlihat jelas.

Ini bikin kamu lebih fleksibel untuk bikin konten dari satu jepretan. Misalnya:

  • Jepret satu foto penuh
  • Crop jadi versi close-up
  • Ubah jadi rasio persegi untuk carousel
  • Simpan versi story untuk reels atau TikTok

Cocok Buat Konten Profesional atau Estetik Harian