Gemini Kini Bisa Ubah Gambar Jadi Video dengan Suara, Begini Cara Pakainya

Google Gemini
Sumber :
  • Google

Dalam tujuh minggu terakhir, tercatat lebih dari 40 juta video telah dibuat lewat Veo 3 di aplikasi Gemini dan Flow. Dengan tambahan fitur gambar-ke-video ini, angka tersebut diprediksi akan melonjak lebih tinggi lagi.

Fitur ini sangat cocok untuk berbagai kebutuhan kreatif, mulai dari membuat klip promosi, visualisasi ide cerita, hingga konten media sosial yang lebih dinamis tanpa perlu merekam langsung dengan kamera.

Google melalui Gemini dan Veo 3 kembali memimpin dalam inovasi teknologi AI visual. Kemampuan untuk mengubah gambar menjadi video singkat berdurasi 8 detik lengkap dengan audio, akan membuka banyak peluang baru bagi kreator konten dan pengguna biasa.

Jadi, jika kamu pengguna Gemini Pro atau Ultra, saatnya mencoba fitur baru ini dan buat gambar statismu jadi hidup!