5 Rekomendasi HP Murah Terbaik di 2025 untuk Kalangan Kelas Bawah, Mulai Rp1 Jutaan!

Redmi 14C
Sumber :
  • Technetbook

Digital – Punya budget terbatas tapi ingin HP yang nggak cuma murah, tapi juga bisa diandalkan buat chatting, main game ringan, atau foto-foto? Di 2025, banyak HP terjangkau dengan spesifikasi mumpuni yang cocok buat kalangan kelas bawah. Dari layar mulus sampai baterai awet, berikut 5 rekomendasi HP terbaru yang worth it banget, mulai dari Rp1 jutaan!

1. Redmi 14C

Samsung Ungkap Inovasi Terbesar pada Galaxy Z Fold 7 dan Flip 7, Apa Saja?

Xiaomi Redmi 14C jadi pilihan top dengan harga mulai Rp1,5 juta. Ditenagai chipset MediaTek Helio G81-Ultra, RAM 6 GB (bisa diperluas hingga 12 GB), dan storage 128 GB, HP ini lancar buat WhatsApp atau gaming ringan. Layar 6,88 inci HD+ dengan refresh rate 120 Hz bikin scrolling mulus. Baterai 5.160 mAh tahan seharian, plus fast charging 18W. Kamera 50 MP cukup oke untuk foto harian.

2. Realme Note 60x

Realme Note 60x dibanderol mulai Rp1,2 juta. Mengusung prosesor Unisoc T612, RAM 4 GB, dan storage 64 GB (ada slot microSD), HP ini cocok untuk kebutuhan dasar. Layar 6,74 inci HD+ dengan refresh rate 90 Hz nyaman buat nonton video. Baterai 5.000 mAh dengan pengisian 10W awet seharian. Kamera 50 MP dengan AI cukup andal untuk foto sehari-hari. 

3. Infinix Hot 50 4G

Waspada! Ini 7 Tanda HP Kamu Sudah Kena Hack

Infinix Hot 50 4G punya harga mulai dari Rp1,7 juta untuk varian 8/128 GB. Ditenagai MediaTek Helio G85, RAM 8 GB (extendable 8 GB), dan storage 128 GB, HP ini oke untuk gaming kasual. Layar 6,7 inci HD+ 90 Hz bikin visual cerah. Baterai 5.000 mAh dengan fast charging 18W mendukung aktivitas harian. Kamera 50 MP cocok untuk konten medsos. 

Halaman Selanjutnya
img_title