HUAWEI MatePad Pro 12.2 Terbaru Tiba di Indonesia: Tablet Flagship dengan Fitur Produktivitas Ultimate Setara Laptop
Pengguna dapat memilih berbagai mode kerja sesuai kebutuhan: PC Mode untuk pengalaman seperti laptop, Creation Mode bagi yang gemar menggambar atau mencatat secara bebas, dan Split Mode untuk multitasking, semuanya berjalan mulus berkat konektivitas Nearlink yang stabil dan cepat.
Dengan key travel 1,5 mm yang empuk dan touchpad yang luas serta responsif, keyboard ini menawarkan pengalaman mengetik yang nyaman dan efisien, layaknya bekerja di laptop sesungguhnya.
Pengalaman Office Seutuhnya dalam Genggaman dengan PC-Level WPS Office
PC-Level WPS Office
- huawei
Untuk menunjang produktivitas kerja, terutama di lingkungan kantor dan profesional, HUAWEI MatePad Pro 12.2 terbaru dibekali dengan PC-Level WPS Office eksklusif yang hanya tersedia di tablet Huawei. Berbeda dari kebanyakan tablet lain yang hanya mendukung versi mobile aplikasi pengolah data, PC-Level WPS Office di MatePad Pro menghadirkan antarmuka dan fitur yang setara dengan versi desktop.
Pengguna dapat bekerja secara maksimal—mulai dari membuat dokumen Word, mengolah data di Excel dengan fitur lanjutan seperti Pivot Table, pembuatan grafik dan chart, hingga menyusun presentasi PowerPoint lengkap dengan pengaturan ukuran dan warna teks, fitur Slide Sorter, serta copy-paste antar dokumen dan membuka banyak file secara bersamaan.
Semua fitur esensial yang biasanya hanya tersedia di laptop kini bisa diakses dalam satu perangkat tablet yang ringkas namun tetap profesional.
Tak hanya itu, untuk mendukung alur kerja yang lebih fleksibel, MatePad Pro juga mendukung fitur display out untuk proyeksi ke monitor eksternal serta konektivitas ke printer Bluetooth guna mencetak dokumen langsung dari tablet—semakin memudahkan pekerjaan tanpa harus bergantung pada perangkat tambahan.