3 Rekomendasi Laptop Gaming Kelas Berat dengan Harga Terjangkau yang Bisa Bikin Lenovo Legion Go S Kalah Telak!

Ilustrasi laptop gaming
Sumber :
  • Freepik

Digital – Dalam beberapa tahun terakhir, perangkat genggam untuk bermain game semakin populer. Perangkat seperti Lenovo Legion Go S menawarkan pengalaman bermain game yang seru dan praktis karena ukurannya yang kecil dan mudah dibawa kemana-mana. 

5 Laptop Gaming 5 Jutaan Terbaik 2025: Core i3 Gen 12, SSD 512GB dan Ada Fingerprint!

Banyak orang bahkan mencoba menggunakan perangkat genggam bertenaga Windows ini tidak hanya untuk bermain game, tapi juga sebagai pengganti PC sementara untuk bekerja saat bepergian.

Walaupun perangkat genggam ini sangat praktis, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Dari segi performa, perangkat genggam belum bisa menyaingi laptop gaming. Laptop gaming biasanya menawarkan performa yang lebih kuat, pengalaman bermain yang lebih imersif, dan nilai yang lebih baik untuk uang yang kamu keluarkan.

Gak Nyangka! Laptop Gaming RTX 4060 Termurah Ini Speknya Ngalahin Merek Dunia

Jika kamu sedang mencari laptop gaming dengan harga yang bersahabat dan performa cukup bagus, berikut beberapa pilihan yang bisa jadi pertimbangan.

1. Acer Nitro V15

Acer Nitro V15 adalah salah satu laptop gaming murah yang banyak direkomendasikan. Laptop ini cocok bagi kamu yang punya anggaran terbatas tapi tetap ingin merasakan pengalaman gaming yang memuaskan. Layarnya berukuran 15,6 inci dengan resolusi full-HD dan kecepatan refresh 144Hz membuat tampilan game jadi halus dan nyaman dilihat.

5 Laptop Gaming Harga Receh Terbaik 2025: Pakai Ryzen 7 dan RTX 3050!

Dari segi performa, Acer Nitro V15 dibekali dengan RAM DDR5 sebesar 16GB dan penyimpanan SSD 512GB. Keyboard-nya sudah dilengkapi lampu latar sehingga tetap bisa digunakan dengan nyaman di tempat gelap. Untuk kebutuhan konektivitas, laptop ini juga menyediakan banyak port, termasuk port Thunderbolt yang jarang ditemukan di laptop dengan harga serupa.

Halaman Selanjutnya
img_title