Apple Bakal Siapkan iOS 27 dengan Fitur Ekslusif untuk iPhone Fold
- ConceptsiPhone / YouTube
Digital – Apple tampaknya benar-benar serius menggarap iPhone lipat atau iPhone Fold, yang selama ini hanya jadi rumor panas di dunia teknologi. Kini, kabar terbaru menyebutkan bahwa iOS 27 akan hadir dengan fokus utama pada fitur-fitur yang dirancang khusus untuk mendukung layar lipat dan antarmuka unik yang dibutuhkan perangkat ini.
Bocoran ini diungkap dari laman Toms’ Guide. Di mana disebutkan bahwa Apple tidak ingin sekadar menghadirkan iPhone lipat yang menjalankan sistem iOS biasa. Dengan harga yang diperkirakan mencapai kisaran USD 2.000 (mirip harga Samsung Galaxy Z Fold 7), tentu pengguna mengharapkan pengalaman yang berbeda dibandingkan iPhone biasa seperti iPhone 18 yang diprediksi rilis bersamaan.
iOS 27 Akan Optimalkan Layar Lipat
Apple akan mengutamakan fitur perangkat lunak yang benar-benar disesuaikan dengan form factor baru ini. Kemungkinan besar, Apple akan meminjam beberapa elemen dari iPadOS, mengingat iPad memiliki layar besar yang mendukung multitasking. Namun, karena iPad tidak bisa dilipat, tentu ada penyesuaian khusus yang perlu dilakukan agar iOS 27 lebih cocok untuk perangkat lipat.
Strategi untuk Pasar Tiongkok
Menariknya, langkah Apple menghadirkan iPhone Fold juga disebut sebagai strategi untuk memperkuat posisinya di pasar Tiongkok. Di negara ini, ponsel lipat semakin populer, terutama dengan desain mirip buku yang sedang dikerjakan Apple. Brand lokal seperti Xiaomi, Huawei, Honor, hingga Vivo telah lebih dulu merilis ponsel lipat dan mendapat sambutan hangat dari konsumen.
Dengan reputasi Apple yang dikenal selalu menghadirkan desain elegan dan antarmuka yang mudah digunakan, iPhone Fold dengan iOS 27 bisa menjadi senjata kuat untuk menarik minat pengguna Tiongkok yang sudah menyukai format ini.